Toyota akan Luncurkan New Yaris Hot Hatch bertenaga 210dk

Beberapa mobil yang juga masuk ke dalam segmen ini adalah Ford Fiesta ST, Citroen DS3, VW Polo GTI, serta Renault Clio RS.
Yaris standar sendiri masuk ke dalam segmen hatchback. Bahkan Yaris Heykers yang tempo hari dikenalkan di Indonesia masih termasuk hatchback, bukan crossover.
Dijelaskan, rencana ini tak lepas setelah Yaris turun ke ajang World Rally Championship (WRC) setelah 17 tahun absen. Pabrikan asal Jepang ini akan menggunakan pengalaman dari pengembangan WRC untuk meningkatan teknologi mobil.
New Yaris hot hatch, sebagaimana dikutip dari roadandtrack.com, Jumat (13/1/2017), akan dibekali dengan mesin bertenaga 210 Tk. Sebagai pembanding, Yaris Indonesia yang dibekali mesin 2NR-FE berkapasitas 1,5 liter hanya bertenaga 106 Tk.
Dari segi desain, mobil ini hadir dengan tiga pintu, dengan desain eksterior yang lebih sporty ketimbang Yaris biasa. Keliran dasarnya putih, dan ada sedikit penambahan di stiker merah dan hitam di samping dan atas headlamp.
Sumber yang sama menyebut Yaris hot hatch akan diluncurkan secara resmi di ajang otomotif tahunan Geneva Motor Show 2017, Maret nanti.
Sumber : http://otomotif.liputan6.com
Toyota akan Luncurkan New Yaris Hot Hatch bertenaga 210dk
Reviewed by Unknown
on
05.27
Rating:
Tidak ada komentar